2014 Piala Dunia Saat Jerman di Masa Kejayaan. 2014 Piala Dunia menjadi salah satu Piala Dunia paling terkenang. Hal yang menarik saat itu salah satunya adalah Brasil menjadi tuan rumah dan laga final menyajikan laga duel antara Jerman vs Argentina yang merupakan musuh bebuyutan.
Terdapat 32 peserta Piala Dunia, terdapat Timnas Bosnia dan Herzegovina yang menjadi satu-satunya tim debutan Piala Dunia. Lalu terdapat 64 laga yang berlangsung sepanjang edisi 2014 di 12 venue yang tersebar di Brasil.
Tahun 2014 untuk pertama kalinya teknologi garis gawang muncul dalam dunia sepak bola. Satu lagi ada semprotan penghilang untuk tendangan bebas yang tidak seterkenal teknologi garis gawang ini.
Dalam ajang bergengsi tersebut Jerman sukses unjuk gigi, mereka melewati perjalanan yang tak mudah untuk menyabet gelar juara. Termasuk aksi melibas tuan rumah Brasil di semifinal.
2014 Piala Dunia Kilas Balik Paling Memukau
Ajang Piala Dunia 2014 berlangsung pada 12 Juni yang mana laga Brasil vs Kroasia di Grup A berlangsung. Brasil sukses menampilkan kinerja terbaik yang mana mereka menang meyakinkan dengan skor 3-1.
Neymar Jr keluar sebagai pahlawan kemenangan untuk Brasil dalam laga tersebut usai mencetak dua gol. Kinerja bagus Brasil berlanjut sampai ke fase grup mereka berhasil meraih kemenangan lagi atas Kamerun dengan skor 4-1 dan imbang lawan Meksiko 0-0.
Berkat hasil tersebut Brasil melenggang ke 16 besar dengan status sebagai juara Grup A. Mereka bersama Meksiko berada di 16 besar, sedangkan di Grup B terdapat Belanda yang mengukir perjalanan sempurna dengan sapu bersih kemenangan di 3 laga.
Ada Cile yang menjadi runner up grup usai mengalahkan Spanyol dan Australia. Beralih ke Grup C terdapat Kolombia dan Yunani yang menyegel tiket 16 besar Piala Dunia 2014.
Gambaran di atas hanya sekilas mengenai grup di edisi 2014. Tuan rumah Brasil menunjukkan kinerja bagusnya di lapangan dengan mengalahkan Kolombia dengan skor 2-1 tapi sayang gelar juara jatuh kepada Jerman usai mengalahkan Argentina.
2014 Piala Dunia menjadi kenangan pahit untuk Lionel Messi cs yang gagal meraih kemenangan setelah sampai ke final. Padahal tinggal satu langkah lagi Tim Messi bisa meraih kemenangan.
Baca Juga : Jersey Piala Dunia 2018 Nigeria Jadi Paling Fenomenal – Ekings
Leave a Reply