PIALA DUNIA

Piala Dunia Messi Peluk Mbappe Usai Final Scaloni Juga Ikut

piala dunia messi peluk - Ekings

Piala Dunia Messi Peluk Mbappe Usai Final Scaloni Juga Ikut. Pada Piala Dunia Messi peluk Mbappe tertangkap kamera usai final Piala Dunia 2022. Dalam laga tersebut Lionel Messi dan tim menang mengalahkan tim Kylian Mbappe.

Sepanjang pertandingan Messi dan Mbappe menjalani dua peran utama di final. Pertandingan berlangsung pada Minggu (18/12/2022) di Lusail Iconik Stadium.

Ada kesamaan Messi dan Mbappe yakni keduanya menggunakan nomor punggung 10. Messi sukses membuka keunggulan Argentina lewat penalti pada menit ke-20.

Awalnya Argentina bisa menjadi juara dengan lebih mudah hingga Mbappe menggila dan menyamakan skro Argentina. Di waktu normal pertandingan berakhir dengan skor 3-3.

Karena imbang laga harus berlanjut ke babak adu penalti. Lagi, Messi dan Mbappe sukses ketika terpilih sebagai algojo pertama. Namun di akhir Argentina keluar sebagai pemenang karena unggul 4-2.

Piala Dunia Messi Peluk Mbappe di Lapangan

Messi dan Mbappe meski menjadi lawan di timnas tapi keduanya adalah pemain di klub yang sama yaitu PSG. Laga kali ini mengeluarkan hasil Messi yang berpesta di lapangan.

Sedangkan Mbappe hanya bisa tertunduk lemas. Tiga gol yang ia cetak seakan taka da maknanya meski pada akhirnya Mbappe keluar sebagai top skor Piala Dunia 2022.

Sebelum penyerahan trofi Piala Dunia kamera menyorot Messi yang mendekat ke arah Mbappe dan memeluknya. Tidak lama momen tersebut terjadi seakan Messi ingin menenangkan Mbappe.

Selaku pemain muda usia 23 tahun Mbappe emosinya masih membara. Sedangkan Messi terkenal sebagai pemain yang tenang dan tak banyak meluapkan emosi di lapangan.

Selain Messi pelatih Argentina yakni Lionel Scaloni juga memeluk Mbappe. Kala itu Mbappe sangat menyesal karena tak bisa mempertahankan gelar juaranya di Piala Dunia.

Pasalnya di tahun 2018 lalu Prancis keluar sebagai juara berkat aksi memukau Kylian Mbappe. Berpeluang dapatkan gelar yang sama ternyata Argentina lebih unggul.

Meski panas ketika bertanding di Piala Dunia 2022 tapi Messi dan Mbappe akan kembali kompak di satu klub, PSG.

Gambar yang tersebar saat Piala Dunia Messi peluk Mbappe membuktikan jika Messi pemain yang peduli dengan rekan satu klubnya.

Baca Juga : Piala Dunia Salt Bae Pegang Cium hingga Foto dengan Trofi Kemenangan

Leave a Reply