Pesan Kapten Timnas Indonesia Piala Dunia U17 untuk Suporter. Pesan kapten Timnas Indonesia Piala Dunia U 17 yakni Muhammad Iqbal Gwijangge kepada timnya cukup unik. Indonesia akan tampil dalam Piala Dunia U17 2023 di hari pertama sebagai tuan rumah.
Iqbal ingin semua pesaing Indonesia yang tampil punya perasaan gugup ketika masuk stadion. Untuk itulah ia berpesan juga kepada para suporter untuk datang langsung ke stadion dan memberi semangat.
“Kami main di tanah sendiri, saya harap semua (suporter) bisa hadir full di stadion karena itu akan memberikan nervous bagi lawan karena gemuruh stadion,”ucap Iqbal.
Dukungan dari suporter tuan rumah sangat penting untuk ajang Piala Dunia U17 dan ajang sepak bola lainnya. Mental lawan yang masuk ke stadion Indonesia pasti terguncang ketika melihat banyaknya suporter yang datang.
“Mungkin itu akan memberikan efek karena pertandingan berjalan dengan intensitas tinggi,”tambahnya lagi.
Selain meminta dukungan kepada suporter untuk datang langsung ke stadion, Iqbal juga meminta dukungan dari suporter yang nonton dari rumah. Semua dukungan yang masuk sangat berarti bagi Timnas Indonesia U17 selaku tim debutan.
Pesan Kapten Timnas Indonesia Piala Dunia U17 Jadi Perwakilan
Apa yang Iqbal sampaikan merupakan perwakilan dari rekan satu timnya. Seluruh pemain meminta bantuan suporter supaya bisa tampil lebih bagus di lapangan dan memberi hasil terbaik.
Lawan Indonesia pertama adalah Ekuador pada malam hari pukul 19.00 WIB. Karena sudah tahu jadwal pertandingannya maka Bima Sakti memberikan waktu atau sesi latihan pada malam agar mudah adaptasi.
Menjadi satu-satunya perwakilan Indonesia membuat tim asuhan Bima tertantang. Hasil uji coba selama pemusatan latihan juga tidak sepenuhnya bagus, masih banyak yang harus Indonesia benahi.
Lawan Indonesia selain Ekuador adalah Panama dan Maroko. Dua tim tersebut levelnya jauh tak kalah sulitnya dengan Ekuador sebagai lawan pertama Indonesia dalam pertandingan nanti.
Pesan kapten Timnas Indonesia Piala Dunia U17 untuk para suporter Indonesia sudah tersebar. Para suporter sudah siap memaksimalkan dukungan untuk tim asuhan Bima Sakti. Hal tersebut terbukti dari tiket pertandingan yang laris terjual di laman resmi FIFA.
Baca Juga : Panama Latihan di Indonesia Piala Dunia U17 Tinggalkan Kesan Positif – Ekings
Leave a Reply