Piala Dunia Diego Maradona dan Keaslian Jersey yang Dipertanyakan. Pada Piala Dunia Maradona menjadi pemain sepak bola legendaris Argentina. Kini namanya kembali melambung usai jersey miliknya terjual dengan harga fantastis.
Jersey tersebut laku di rumah lelang Sotheby’s. Selaku putri sulung Maradona, Dalma Maradona meragukan keaslian jersey tersebut hingga bisa laku 7,1 juta pound atau Rp127,5 miliar.
Ada sejarah besar dari jersey tersebut karena momentum di babak perempat final saat Piala Dunia 1986.
Saat itu adalah laga pertemuan Argentina dengan Inggris untuk memperebutkan gelar juara memasuki babak semifinal. Maradona sukses mencetakkan dua gol dalam laga tersebut.
Gol itu terkenal dengan sebutan ‘Hand of God’. Jersey milik Maradona kala itu awalnya milik mantan pemain Aston Villa yakni Steve Hodge yang menukar jersey usai laga.
Namun Hodge sempat mengatakan bahwa ia tidak akan pernah menjual jersey bersejarah tersebut.
Piala Dunia Diego Maradona Jadi Panutan
Adanya harga jersey yang terjual fantastis membuktikan bahwa pemiliknya menjadi panutan pemain lain. Bahkan dengan membeli jersey tersebut harapannya keberuntungan yang sama berpihak pada pemilik jersey yang baru.
Pada Sabtu (7/5/2022) jersey legendaris tersebut terjual dengan sistem lelang seharga 127,5 miliar. Untuk pembelinya belum ada bocorannya sampai sekarang.
Harga tersebut sudah menjadi harga yang berhasil memecahkan rekor penjualan jersey paling tinggi. Nilai sejarah yang terkandung dalam jersey menjadikan nilai jualnya bisa tinggi.
Meski terjual dengan harga tinggi namun ada pihak yang ragu dengan keaslian jersey tersebut.
Pasalnya tidak ada kepastian mana jersey asli yang punya sejarah panjang dengan jersey tiruan yang pasti sudah tersebar di pasaran.
Jersey pemain sepak bola memang kerap jadi rebutan. Para fans sepak bola terkenal sangat fanatik sehingga sering memperebutkan jersey dan juga atribut lain milik pemain favorit meski di jual atau di tawarkan harga tinggi.
Para pemain legendaris menjadi sasaran penjualan atribut mereka dengan harga yang lebih tinggi.
Sejauh ini di Piala Dunia Diego Maradona memang belum terlupakan dalam sejarah. Gol yang sempat ia ciptakan punya makna tersendiri sampai sekarang hingga jadi sejarah.
Leave a Reply