PIALA DUNIA

Piala Dunia U17 GBK Tidak Lagi Jadi Venue – Ekings

piala dunia u17 gbk - Ekings

Piala Dunia U17 GBK Tidak Lagi Jadi Venue. Piala Dunia U17 GBK tidak lagi jadi venue untuk pertandingan. FIFA pada awal Agustus datang ke Indonesia untuk melakukan inspeksi terhadap stadion lokasi pertandingan. Dari delapan stadion yang PSSI usulkan kini hanya empat stadion yang terpilih.

Stadion Utama Gelora Bung Karno atau SUGBK dan lebih terkenal dengan GBK tidak menjadi venue untuk laga kali ini. Menteri Pemuda dan Olahraga atau Menpora RI, Dito Ariotedjo mengungkap batalnya SUGBK menjadi venue laga karena konser Coldplay.

Jadwal konser tersebut bahkan sudah keluar sebelum Indonesia terpilih sebagai tuan rumah untuk menggantikan Peru. Bahkan pihak penyelenggara konser dari Inggris itu sudah menyewa GBK mulai tanggal 5-17 November 2023.

Sedangkan jadwal Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 2023 adalah mulai dari 10 November sampai dengan 2 Desember 2023. Itu artinya GBK tidak bisa menjadi venue laga apalagi untuk acara pembukaan.

Tapi, PSSI dan beberapa masyarakat sempat berpendapat bahwa Indonesia tetap bisa menjadikan GBK selaku venue pertandingan. Lebih tepatnya setelah konser berakhir.

Namun, FIF akhirnya memutuskan hanya memilih empat stadion Indonesia. Dari empat stadion tersebut, GBK tidak tercantum melainkan Jakarta International Stadium atau JIS yang masuk di dalamnya.

Piala Dunia U17 GBK Sudah Siap Pakai

Mengenai kesiapan GBK sebenarnya jauh lebih siap daripada JIS jika untuk pertandingan Piala Dunia U 17. Hal ini karena GBK merupakan venue resmi Piala Dunia U20 2023 lalu saat Indonesia harusnya menjadi tuan rumah.

Tapi PSSI melihat sisi positif dari kejadian ini yakni Indonesia justru memiliki lebih banyak stadion berstandar internasional. Mulai dari GBK, Manahan dan kini bertambah JIS.

Pembukaan Piala Dunia U17 rencananya juga akan berlangsung di JIS. Begitu juga dengan lokasi markas skuad Garuda Muda akan berlangsung di sana. Sedangkan acara penutupannya nanti akan berlangsung di Stadion Manahan, Solo sekaligus markas FIFA selama di Indonesia.

Piala Dunia U17 GBK kini sudah tidak tercantum sebagai stadion venue Piala Dunia U17. PSSI fokus dengan pembenahan stadion yang ada di JIS selaku stadion untuk pembukaan.

Baca Juga : Pembagian Grup Piala Dunia U17 2023 Apakah Bulan Agustus – Ekings

Leave a Reply