Piala Dunia U17 Kapan Dimulai untuk Penampilan Timnas Indonesia U17. Piala Dunia U17 kapan dimulai masih terus jadi tanda tanya mengingat masyarakat Indonesia takut mendapat kabar kegagalan lagi. Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 2023 menggantikan Peru yang mengundurkan diri.
Penunjukan Indonesia sebagai tuan rumah pengganti membuat Timnas Indonesia U17 akhirnya mendapat satu tempat untuk bermain. Masalahnya, Indonesia tidak memiliki waktu panjang untuk persiapan.
Berdasarkan jadwal sebelumnya, FIFA menetapkan Piala Dunia U17 2023 berlangsung sejak 10 November sampai dengan 2 Desember 2023. Meski melakukan persiapan secara mendadak tapi Indonesia bersyukur terpilih menjadi tuan rumah.
Masih dari jadwal yang sudah FIFA rilis terbaru saat Peru masih menjadi tuan rumah untuk laga fase grup yakni pada 10-18 November 2023. Sedangkan untuk laga knock out belum ada pengumuman resminya oleh FIFA.
Selain itu stadion mana yang akan menjadi venue laga juga belum pasti. PSSI sudah mengajukan delapan stadion, salah satu yang terbaru adalah Jakarta International Stadium atau JIS.
Sebagai tuan rumah, Indonesia otomatis akan masuk ke dalam pot 1. Hal ini menguntungkan Indonesia karena pada pot 1 terdapat banyak tim hebat kelas dunia.
Indonesia tidak akan bergabung dengan negara yang ada di pot 1. Secara otomatis Indonesia akan masuk ke dalam Grup A dan langsung tampil pada hari pertama meski belum tahu siapa lawannya.
Piala Dunia U17 Kapan Dimulai dan Berakhir
Jadwal berakhirnya Piala Dunia U17 2023 yakni 2 Desember 2023. Jika Indonesia selaku tuan rumah mampu melaju sampai ke final, pada tanggal tersebut Indonesia akan tampil sampai akhir.
Sebagai tuan rumah sekaligus peserta, Indonesia merupakan tim debutan dalam laga kali ini. Indonesia belum memiliki riwayat lolos dalam ajang Piala Dunia U17.
Berkaca pada Israel U20, sebagai tim debutan mereka bisa sampai ke semifinal dan berakhir sebagai juara ketiga. Tak menutup kemungkinan Indonesia akan mencapai hasil yang sama atau bahkan lebih.
Piala Dunia U17 kapan dimulai dan berakhirnya kini sudah terjawab. Indonesia selaku tuan rumah harus mempersiapkan venue hingga akomodasi meski mungkin Timnas U17 tidak melangkah jauh dalam ajang ini.
Baca Juga : Piala Dunia U17 Kapan Mulai dan Berakhirnya di Indonesia – Ekings
Leave a Reply