PIALA DUNIA

Piala Dunia U17 Pameran Trofi di Surabaya Segera Berlangsung – Ekings

piala dunia u17 pameran trofi di surabaya - Ekings

Piala Dunia U17 Pameran Trofi di Surabaya Segera Berlangsung. Piala Dunia U 17 pameran trofi di Surabaya menjadi agenda yang seru dan sudah masyarakat nantikan. Trofi Piala Dunia U17 sebelumnya sudah menyambangi kota Bandung dan Jakarta.

Surabaya menjadi venue pembukaan Piala Dunia U17 2023 dan masyarakat sekitar sudah mengetahuinya. Ketua umum PSSI, Erick Thohir menyampaikan kembali jika dalam waktu pertandingan FIFA akan berlangsung di Indonesia tepatnya pada 10 November 2023.

Masyarakat Indonesia wajib bangga karena bisa menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 2023 tersebut. Pasalnya lewat serangkaian pameran trofi masyarakat jadi tahu bahwa Piala Dunia U17 akan segera berlangsung,

Kesuksesan Piala Dunia U17 di Indonesia akan jadi cerita untuk dunia sepak bola. Belum lagi Indonesia sempat mendapat citra negatif terkait sepak bola usai batal menjadi tuan rumah Piala Dunia U20.

“15 hari ke depan Piala Dunia U17 akan berlangsung ini menjadi momen bersejarah bagi kita sebagai sebuah bangsa. Mari kita bersatu menyukseskan Piala Dunia U17. Kesuksesan Piala Dunia U17 akan menjadi sejarah untuk anak cucu kelak,”ucap Erick.

Piala Dunia U17 Pameran Trofi di Surabaya Akan Ramai

Antusias masyarakat di Kota Surabaya menyambut pertandingan sangat tinggi. Bukan tak mungkin jika acara pameran trofi akan berjalan lancar dan ramai dengan banyaknya pendukung yang datang.

Bukan hanya sebagai venue pembuka namun Stadion Gelora Bung Tomo juga akan menjadi lokasi markas pemain Indonesia U17. Seluruh pertandingan Grup A yang melibatkan Indonesia akan berlangsung di GBT.

Indonesia juga tampil pada hari pertama meski tidak sebagai laga pembuka. Tampilnya Indonesia melawan Ekuador akan jadi pembuktian pertama Indonesia selaku tuan rumah tahun ini.

Karena peran Stadion GBT untuk pertandingan Indonesia cukup krusial maka pemerintah memantau dengan ketat stadion tersebut. Kota Surabaya kini tengah bersiap untuk menjadi kota penyelenggara.

Persiapan di Surabaya mulai terlihat dari pemasangan spanduk sampai dengan fogging area stadion. Piala Dunia U17 pameran trofi di Surabaya menjadi salah satu rangkaian acara menyambut Piala Dunia U17 tahun ini.

Baca Juga : Piala Dunia U17 Pemasangan Penguat Sinyal di GBT – Ekings

Leave a Reply